Indonesia di Peringkat 24 Ranking FIFA Pasca Juara Asean Futsal Championship 2024
DL|Bandarlampung|sport|12112024
---- Tim Nasional (Timnas) Futsal Indonesia akhirnya naik
4 tangga dalam pemeringkatan ranking badan sepakbola internasional FIFA dari 28
ke 24 dunia.
Ini diperoleh Indonesia setelah memenangi turnamen resmi
FIFA dalam ASEAN Futsal Championship 2024 dengan mengalahkan tim kuat
Vietnam di final dengan skor meyakinkan 2-0.
Timnas Futsal Indonesia meraup sekira 16 poin di ranking
FIFA futsal setelah memenangkan lima pertandingan di ASEAN Futsal Championship
2024. Oleh karenanya Timnas Futsal Indonesia naik empat posisi dari peringkat
28 ke 24 dunia.
Timnas Futsal Indonesia mendapatkan sekira 16 poin
tambahan di ranking FIFA futsal usai menyapu bersih laga di event itu dengan
kemenangan.
Pertama menang 9-0 atas Kamboja, menang atas Australia
3-1, mencukur Myanmar 5-1, dan mempermalukan tuan rumah Thailand 5-1 di semifinal dan menghancurkan Vietnam 2-0
di final.
Sebenarnya tuan rumah Thailand menempati peringkat 11
dunia sedangkan Vietnam berada di posisi 30 dunia. Namun Thailand justru tidak
tampil superior seperti Vietnam di turnamen ini.
Berada di ranking 24 dunia menunjukkan Timnas Futsal
Indonesia kini menjadi tima yang tidak bisa diremehkan lagi dikancah Futsal
ASEAN bahkan Asia.
Ini tentu pengaruh dari dukungan Federasi Futsal
Indonesia (FFI) era Hari Tanu Sudibyo dan kompetisi yang terus membaik dari
waktu ke waktu. Peluang Timnas Futsal Indonesia lolos ke Futsal Asia dan Dunia terbuka
lebar.
Gelar Kedua
Ini menjadi gelar kedua bagi Indonesia di ajang ASEAN
Futsal Championship setelah sebelumnya juara di tahun 2010. Turnamen ini sudah
18 kali diselenggarakan sejak 2001. Dari 18 penyelenggaraan itu, Thailand 16
kali juara sedangkan Timnas
Futsal Indonesia memenangkan dua trofi.
Tampaknya dominasi Thailand di ASEAN yang sangat kental
juga mulai bisa disaingi. Dan futsal Indonesia pelan-pelan menunjukkan layak
diperhitungkan, tidak hanya di kawasan Asia Tenggara, tapi juga dunia.
Jalannya Laga
Final
Timnas futsal Indonesia menjadi juara ASEAN Futsal
Championship 2024 usai mengalahkan Vietnam 2-0 pada laga final. Partai final
ASEAN Futsal Championship 2024 antara timnas Indonesia vs Vietnam digelar di
Terminal 21, Korat, Nakhon Ratchasima, Thailand, Minggu 10 November 2024.
Kemenangan timnas futsal Indonesia ditentukan melalui gol
Muhammad Syaifullah (8') dan Rizki Xavier (39'). Tim asuhan Hector Souto pun
mengakhiri 14 tahun penantian timnas futsal Indonesia untuk kembali menjadi juara
Asia Tenggara.
Sebelum ini, kali terakhir timnas futsal Indonesia
menjuarai ASEAN Futsal Championship alias Piala AFF adalah pada 2010 saat masih
dibela Sayan Karmadi dkk.
Ambisi timnas futsal Indonesia untuk meraih juara kedua
kali sudah terlihat sejak awal laga final. Pada menit keempat timnas futsal
Indonesia memberi ancaman serius ke gawang Vietnam yang disiarkan langsung MNC
TV.
Namun, tembakan Evan Soumilena belum bisa mengarah ke
gawang lantaran membentur tubuh pemain Vietnam. Beberapa menit kemudian Rio
Pangestu mendapati tembakannya masih melebar. Ia sedikit melakukan protes
karena merasa ditarik oleh pemain Vietnam saat hendak menyepak bola.
Semenit berselang, giliran sang kiper timnas Indonesia,
Ahmad Habibie, yang memproduksi peluang via tembakan keras yang masih bisa
dimentahkan oleh penjaga gawang Vietnam, Pham Van Tu.
Bola kick-in
itu akhirnya yang mengawali gol pembuka timnas Indonesia. Muhammad Syaifullah
yang berdiri di depan gawang Vietnam, berhasil membelokkan bola tembakan Guntur
Ariwibowo. Gawang Pham Van Tu pun jebol dan timnas futsal Indonesia memimpin
1-0.
Pada menit ke-11, timnas futsal Indonesia nyaris saja
menggandakan keunggulan setelah Evan Soumilena melakukan aksi individu yang
dingin.
Nostalgia 15 tahun Silam Namun, keunggulan timnas futsal
Indonesia tak bertambah karena sepakan Evan Soumilena masih menyamping.
Pada babak kedua, Vietnam menunjukkan kengototan untuk
mencari gol penyama kedudukan.
Usaha Vietnam benar-benar menekan gawang Indonesia
seperti pada menit ke-27 dan 28. Namun, percobaan dari Nguyen Thinh Phat masih
menyamping. Lalu, tembakan Da Hai Nguyen masih bisa diamankan kiper Indonesia
Ahmad Habiebie.
Menit ke-30, timnas Indonesia memiliki kans untuk menambah
gol lewat kaki Wendy Brian Ick. Namun sayangnya tembakan Brian Ick masih
melebar ke kiri. Setelah itu, tembakan menyilang kencang dari Evan Soumilena
juga masih menyamping.
Pada lima menit terakhir babak kedua, Vietnam mendapatkan
kesempatan untuk menyamakan kedudukan ketika Nguyen Thinh Phat berada dalam
posisi bebas. Namun lagi-lagi gawang timnas futsal Indonesia aman berkat aksi
penyelamatan Ahmad Habiebie.
Vietnam kemudian menerapkan power play pada empat menit terakhir laga. Sepakan Nhan Gia Hung
yang beralih memakai jersey penjaga gawang nyaris saja menjebol gawang
Habiebie.
Strategi power play
Vietnam akhirnya bisa dipatahkan oleh Indonesia. Rizki Xavier memotong bola dan
mampu menyarangkannya ke gawang kosong pada menit ke-39. Timnas futsal
Indonesia pun menang 2-0 dan menjuarai ASEAN Futsal Championship 2024.
Susunan Tim Finalis Vietnam vs Indonesia:
Vietnam:
2-Pham Van Tu; 4-Chau Doan Phat, 4-Tran Thai Huy, 10-Nguyen Thinh Phat, 13-Nhan
Gia Hung. Pelatih: Diego Raul Giustozzi.
Indonesia: 2-Ahmad Habiebie;
8-Nur Ardiansyah, 13-Brian Ick, 7-Firman Adriansyah, 10-Evan Soumilena.
Pelatih: Hector Souto. (tim/dbs)
Comments