Siapkan Tim Fornas, FYBI Lampung Terus Genjot Latihan

DL/Bandarlampung/Sport/28042023

----- Wakil Ketua Pengurus Provinsi Federasi Youth Band Indonesia (FYBI) Lampung, Prengky dalam kapasitasnya sebagai penanggungjawab bidang teknis termasuk dalam hal ini adalah persiapan dan latihan, menegaskan bahwa untuk meraih prestasi tinggi, maka diperlukan persiapan serius dan terencana.

Ini diungkapkan Prengky kepada media ini, ditengah latihan rutin tim Drumband FYBI Lampung di kompleks Kantor Gubernur Lampung, Kamis, 27 April 2023.

 “Kami selalu melatih anak-anak kami dengan disiplin tinggi. Selain mental, juga ketahanan fisik. Karena di FYBI ini adalah permainan tim yang harus memiliki kekompakan dan saling pengertian yang tinggi. Sehingga faktor stamina menjadi sangat penting,” katanya.

Latihan siang dan malam, tambah Prengky, memiliki beberapa hal yang berbeda, yakni tentang perbedaan cuaca, panas dan dingin. “Ini baik untuk stamina,” tambahnya.

Tim Lampung akan mengikuti lima nomor lomba dari 16 nomor yang akan dilombakan di Fornas. Kelima nomor itu adalah Street Parade, Marching Show, ColorGuard Contest, Percussion Ensamble, Brass Ensamble.

Prengky menjelaskan bahwa secara program memang sudah disusun sedemikian rupa untuk jadwal latihan, dari satu persatu nomor yang akan diikuti.


Bertekad Raih Medali
Menurut Hermanto, Ketua Umum FYBI Lampung, ini merupakan program untuk terus memelihara semangat pasukannya menjelang Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) VII di Kabupaten Bandung yang dijadwalkan 2 hingga 9 Juli 2023.

“Ya ini merupakan sebuah upaya untuk tetap menjaga semangat anak-anak menghadapi iven besar. Karena mereka harus tetap terjaga semangat dari hari ke hari. Juli, itu bukan waktu yang lama lagi, maka dari itu teman-teman tetap konsisten memprogram latihan ini,” kata Hermanto.

Hermanto mengatakan bahwa FYBI Lampung bertekad untuk bisa menyumbang medali untuk KORMI Lampung pada Fornas di Bandung nanti. “Untuk meencapai hasil maksimal, kita harus bersiap dengan upaya yang maksimal juga. Biasanya, hasil itu tidak mengkhianati usaha. Insya Allah, kami memiliki target tersendiri,” tambahnya.

FYBI juga akan membuat organisasi ini dekat dengan orang tua para player atau atletnya. Sebab, kata dia, dari orang tua bisa memberikan banyak dukungan positif dari soal mental dan semangat.

Selain itu, orang tua juga wajib tahu yang sesungguhnya apa program organisasi yang melibatkan anak-anak mereka.

“Dalam waktu dekat, kami akan ada pertemuan dengan orang tua atlet. Semua agar ada kedekatan emosional. Tugasnya sudah jelas di sisi masing-masing. Namun kami ingin membangun kebersamaan dengan orang tua atlet secara masiv,” tuturnya.

Kategori Lomba yang akan digelar di Fornas Bandung ada 16, yaitu :

1. Cultural Parade - Kategori Street Marching - Div. Junior Non Brass.

2. Cultural Parade - Kategori Show Performance - Div. Junior Non Brass.

3. Cultural Parade - Kategori Street Marching - Div. Senior Non Brass.

4. Cultural Parade - Kategori Show Performance - Div. Senior Non Brass.

5. Cultural Parade - Kategori Street Marching - Div. Senior Brass.

6. Cultural Parade - Kategori Show Performance - Div. Senior Brass.

7. Concert - Div. Junior Non Brass.

8. Concert - Div. Senior Non Brass.

9. Marching Show - Kategori Analisa Musik - Div. Senior Brass.

10. Marching Show - Kategori General Effect - Div. Senior Brass.

11. Marching Show -Kategori Koreography and Colorguard - Div. Senior Brass.

12. Brass Ansamble -Div. Junior.

13. Brass Ansamble - Div. Senior.

14. Percusiion Ansamble - Overall.

15, Colorguard Contest - Div. Junior.

16. Colorguard Contest - Div. Senior. (dON)