Lima Klub Baru Anggota Asprov PSSI Lampung Siap Ikuti Liga 3 Tahun Depan
DL/02082022/Bandarlampung
---- Lima klub baru akhirnya diakomodir menjadi anggota
baru Asosiasi Provinsi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Asprov PSSI)
Lampung. Lima klub baru ini nantinya menjadi anggota resmi PSSI Lampung dan
bisa berlaga dikompetisi resmi Asprov PSSI Lampung.
Kelima klub tersebut yaitu Great Giant Familiy (GGF) FC,
Putra Baruna FC Panjang, Garuda Mas FC Pringsewu, Garuda FC Natar, Kresna FC.
Kelimanya akan resmi berlaga di kompetisi resmi dibawah naungan Asprov PSSI
Lampung, mulai dari Liga 3, dan kompetisi lainnya di tahun 2022.
“Dengan ini meresmikan lima klub baru tersebut sebagai
anggota PSSI Lampung,” kata Wakil Ketua Asprov PSSI Lampung, Yoga Swara, dalam
kongres tahunan biasa PSSI Lampung 2022, Minggu 31 Juli 2022.
Peresmian klub anggota ini ditandai dengan penyerahan
bendera klub kepada pengurus PSSI Lampung. Dan disaksikan seluruh klub anggota
serta Askot/Askab se-Provinsi Lampung.
Usai kongres, Yoga mengatakan bahwa Asprov PSSI Lampung
sangat menghargai insan sepakbola yang ingin membangun sepakbola Lampung lebih
baik. Oleh karena itu dengan masuknya lima klub baru menjadi anggota Asprov
PSSI Lampung, diharapkan akan mampu memberikan iklim persaingan yang jauh lebih
kompetitif nantinya, dan bisa melahirkan pemain-pemain baru yang berkualitas.
“Tentu kami berharap banyak dari klub. Karena PSSI
sendiri tidak punya tim. Maka kami berharap seluruh klub bisa memberikan
kontribusi pemain untuk PSSI, kan?” katanya.
Yang terdekat adalah akan membentuk tim dengan batasan usia
21 tahun untuk tim pra PON Lampung yang kemungkinan akan ikut dalam Pekan
olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera tahun 2023. (van)
Comments