Dalam Dua Hari Kasus Positif Covid-19 di Lambar Bertambah Lima
DL/29122020/Lampung Barat
--- Kasus positif terinfeksi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Lampung Barat (Lambar) kembali bertambah.
Sehari sebelumnya, Senin 28 Desember 2020, Dinas Kesehatan (Diskes) setempat menyatakan tiga Warga Kelurahan Pasar Liwa Kecamatan Balik Bukit terpapar Covid-19.
Ketiga pasien tersebut yakni, pasangan suami istri, Ny V (27) dan Tn R (34) keduanya sama-sama memiliki riwayat perjalanan dari Bandar Lampung dan Pringsewu. Kemudian Tn CP (36) yang memiliki perjalanan dari solo dan Jogja.
Untuk tracing ketiga pasien tersebut dari Ny V terdapat 13 orang dengan hasil 3 reaktif, sedangkan Tracing Tn R 13 orang dan hasilnya non reaktif. Lalu tracing dari Tn CP dari 14 orang kontak erat hasil non reaktif.
Hari ini, Selasa 29 Desember 2020, terdapat dua penambahan kasus positif terinfeksi Covid-19 merupakan warga Kelurahan Way Mengaku Kecamatan Balik Bukit Yakni Tn AS (43) dan Ny CS (26).
Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit pada Diskes Lambar, Ira Permata Sari, mendampingi Juru bicara gugus tugas percepatan penanganan covid-19, Paijo, mengatakan, Tn. AS merupakan hasil tracing dari Ny. WYS (Pasien Covid-19 sebelumnya). Tetapi sudah melakukan isolasi mandiri sejak kasus Ny. WYS sehingga sudah selesai pemantauan.
Sedangkan Ny CS, lanjut Ira, sebelumnya yang bersangkutan mempunyai riwayat dari Bandar Lampung, kemudian pasien mempunyai keluhan hilang penciuman dan perasa.
"Sehingga Ny. CS diambil swab (tes usap) pada 10 Desember dan selesai isolasi pada 24 Desember, namun hasil swab baru keluar," beber Ira, Selasa 29 Desember 2020.
Tracing dari Ny.CS Dilakukan kepada lima orang yaitu dua orang keluarga dan tiga orang karyawan Ny. CS dengan hasil satu orang keluarga reaktif, telah disarankan untuk isolasi mandiri selama 14 hari.
"Kita berharap kepada seluruh masyarakat agar tetap tenang, dan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) sesuai anjuran pemerintah. Pakai masker, Rajin Cuci Tangan, Jaga Jarak, dan Hindari Kerumunan," imbau Ira.
Untuk diketahui jumlah kasus positif Covid-19 di Lambar per hari ini, ada 72 kasus, dengan rincian meninggal dunia empat orang, sedang menjalani isolasi dua orang, dan telah selesai isolasi 66 orang. (Igun)
Comments