Badminton, Ganda Putra Lampung Bikin Kejutan Lagi Tembus Final Kejurnas
DL/27112019/Bandarlampung
---- Pasangan ganda putra Lampung, Arya dan Galih kembali menunjukkan penajaman prestasinya dan membuktikan bahwa lolos PON dari Porwil Bengkulu bukan kebetulan.
Dan kali ini membuktikan mampu menembus persaingan yang jauh lebih berat dalam Kejuaraan nasional ganda Putra PBSI yang berlangsung di Jaka Baring Sport center Palembang, Sumatera Selatan.
Kejurnas ini berlangsung 24 hingga 28 November 2019 yang mempertandingkan pasangan ganda putra dari klub-klub yang ada di Indonesia.
“Di sini para pemain mewakili klub asal masing-masing. Dan pasangan kita Arya dan Galih yang mewakili klub Exist Jakarta, mampu mengalahkan pasangan unggulan dari pelatnas lo. Ini prestasi membanggakan karena baru pertama kali atlet Lampung bisa final kejurnas seperti ini,” ujar Eko Agung Saputro, PBSI Lampung.
Di semifinal, Arya dan Galih menang rubber set dari pasangan tangguh dari PB Exist, Crisandy Santosa dan Enzo Ramadhan Satriyadi, 19-21, 21-14 dan 21-17.
Partai final besok Arya/Galih akan berhadapan dengan atlet Jawa Tengah M Rahyan dan Nur Hidayat. “Analisa besok peluang cukup besar. Kalau dipersentasi 60-40 untuk kita menang. Karena pada babak 8 besar mereka mengalahkan unggulan pertama asal pelatnas,” tambah Eko. (hmskoni)
Comments