Tim Cetak Sawah Nasional Kunjungi Mesuji

DL/03032019/Mesuji

---- Kolonel Inf. Hendri dan Kol Inf. Saiful, dari tim cetak sawah nasional, menyambangi kabupaten Mesuji untuk melihat dari dekat pengerjaan program tersebut di Kabupaten Mesuji, Jumat 1 Maret 2019.

Dalam rencana, di Mesuji akan dicetak sawah seluas 300 hektar, terdiri dari desa Wonosari Kecamatan Mesuji Timur seluas 90 hektar sementara 210 hektar lainnya di desa Tirtalaga Kecamatan Mesuji.

Kedatangan tim yang terdiri dari 20 personil ini diterima Plt Bupati Mesuji, H. Saply TH di Rumah Dinas, Desa Simpang Mesuji Kecamatan Simpang Pematang, Mesuji.

Kolonel Inf Saiful mengatakan bahwa kegiatan kali ini selain untuk melihat dari dekat program itu, juga untuk meyakinkan apakah pekerjaan berjalan dengan baik dan benar. “Cetak sawah kan dalam rangka mendukung pembangunan di Mesuji yang juga bagian dari program nasional, dengan harapan ke depan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Mesuji,” katanya.

Sementar itu, H Saply TH menyambut baik dan sangat bertrimakasih dengan adanya Progam cetak sawah Pemeritah Pusat di Kabupaten Mesuji. “Memang saat ini baru 300 hektar. Namun kelanjutannya  cetak sawah tersebut akan diprogramkan di desa-desa lain yang ada di Kabupaten Mesuji,” ungkap Saply.

Kali ini tim cetak sawah didampingi Letkol Inf Sahnun (Kasi Ter Korem 043/Gatam), Myr Kav Choirul ST (Danramil 01/ Mesuji), Mayor Arm Bob Alam (Pasi Wan wil Korem 043/Gatam),  Kapten Inf Arif Apuan (Pasi Ter Dim 0426/TB), Tubagus (Kabid Sarana & Praserana Pertanian Prov), Firdaus (Kabid Sarpras  Pertanian Kab. Mesuji), Aspari (Kades Wonosari), Hendra Kurniawan (Pj. Kades Tirta Laga),

 Sugito (Ketua Gapoktan Ds. Wonosari), Sakarjo (Ketua Gapoktan Ds. Tirta Laga), Serka Burhanudin (Batibung Mesti), Serda Wayudi (Babinsa Wonosari), Serda Rahmat (Babinsa Tirta laga), Dedy PPl (Penyuluh Pertanian Lapangan) Ds. Wonosari, Kecamatan Mesuji Timur, dan Muladin PPL (penyuluhan pertanian lapangan) Tirta laga Kecamatan Mesuji. (Sup)