Sudah Diakui IMI, Sirkuit Lembah Tirta Barata Gelar Grasstrack Championship Perdana

DL/03092022/Lampung Timur

---- Sebuah sirkuit yang dibangun di Kawasan Lampung Timur, tepatnya di Desa Margototo Kecamatan Metro Kibang Lampung Timur yang diberi nama Sirkuit Lembah Barata ternyata sudah diakui oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) sebagai arena balapan dan ketangkasan para atlet bermotor.

Untuk kali pertama, sirkuit Lembah Barata menggelar iven Grasstrack bertaraf nasional dengan titel Grasstrack Championship 2022 pada 3-4 September 2022.

Sirkuit baru ini merupakan venue yang tambahan dari beberapa sirkuit yang ada di Lampung. Dalam perhelatan grasstack perdana di sini diikuti puluhan atlet dari Palembang, Bandung, Surabaya, Serang dan Lampung sebagai tuan rumah.

Daldiri, dari event organizer (EO) pelaksana grasstrack ini mengatakan bahwa sebenarnya ini iven yang perdana di lokasi yang baru selesai di bangun ini. “Namun untuk skup Lampung, sebenarnya ini sudah hamper ke serratus kali yaa. Karena kami sering sekali menggelar grasstack selama ini,” katanya kepada media ini Sabtu 3 September 2022 di sela lomba.


Kelas atau kategori yang dipertandingkan di sini antara lain Adventure, RBT, Bebek Standar Pemula, Bebek modif Junior, Super Bike Junior, Standard Open, Trail Open dan Bebek Modif Open.

“Untuk hari minggu kami mainkan kelas Adventure dan RBT lokal Lampung. Untuk kelas Bebek Open maksimal di 130 CC, sedangkan Sport Trail maksimal 250 CC 4T, untuk yang 2T itu 155 CC, dan hari minggu adalah final,” jelas Daldiri.

Tujuan kegiatan ini, tambah Daldiri, memberikan wahana untuk para praktisi dan penikmat balap motor.  Ajang ini diselenggarakan untuk menampung para generasi muda pecinta balap motor agar terarah dan dapat dibina sehingga tidak melakukan hal yang negatifyaitu melakukan balap liar yang mengganggu keamanan, ketertiban dan keselamatan bagi diri sendiri maupun orang lain.

“Ini tujuan positif dari pak Zulfa Noprian dan rekan-rekan untuk menampung para pecinta dan pelaku balap motor di wilayah Metro Kibang yang resmi dan diakui oleh IMI. Kedepannya diharapkan dapat membina para pembalap muda yang profesional baik di tingkat Nasional maupun International,” tandasnya. (Gun)