Ansyori Djausal Andalkan Beberapa Inorga, Hari Ini Lampung Masih Berburu Emas

DL/ 05072022
---- Perburuan medali di Festival Olahraga Rekreasi Nasional
(Fornas) ke-VI di Palembang Sumatera Selatan, hari kelima, Selasa 5 Juli 2022 ini
semakin sengit. Terutama pada kontingen yang sementara berada di 10 besar
teratas.
Lampung yang berada di peringkat lima klasemen sementara,
hari ini masih mengandalkan beberpa Induk Organisasi Olahraga (Inorga) seperti
Aliansi Kungfu Tradisional Indonesia (AKTI), Perkumpulan Street Soccer
Indonesia (Perssoci), Komunitas Indonesia Skateboard (KIS), Perkumpulan
Pelayang Indonesia (Pelangi) dan beberapa lainnya.
Kontingen Lampung hari ini menyisakan beberapa partai
final terutama di AKTI yang masih mempertandingkan beberapa nomor potensial
medali untuk Lampung.
Kemudian Perssoci yang juga sudah menjadi juara grup dan
menunggu babak selanjutnya untuk berburu emas di nomor ini.
Sementara itu KIS yang hari ini juga bertanding di
Skatepark Jakabaring Palembang, juga sangat optimistis untuk menyumbang medali
emas.
Pelangi yang sejak kemarin melakukan pertandingan di Tanjung Senai Kabupaten Ogan Komering Ilir
juga mempunyai peluang medali emas di beberapa layangan andalannya.
Sedangkan Senam Asma dari YAI juga harus ini menunggu
pengumuman pemenang, demikian juga IOSKI – Ikatan Olahraga Senam Kreasi
Indonesia, hari ini mulai bertanding di PTC Mall Palembang.
Ansyori Djausal, Ketua KORMI Lampung kepada
lampungsport.com di Wisma Atlet Jakabaring, mengatakan bahwa optimisme untuk
masuk pada target utamanya di 5 besar Fornas masih terbuka. “Perburuan medal
ikan masih berlangsung sengit. Tapi saya salut dengan mentalitas nak-anak kita
yang menurut saya cukup militant, sehingga itu juga memberikan energi semangat buat
kami untuk mendukungnya,” katanya.
Harapan besar, kata Ansyori, semua Inorga hari ini mampu
menunjukkan kemampuan terbaiknya, soal hasil akhir akan dilihat nanti. “Yang
penting usahanya sudah maksimal, soal hasil serahkan sama Allah,” ungkap
Ansyori, Selasa 5 Juli 2022.
Sementara Andi hajar yang menggawangi AKTI Lampung
mengatakan optimistisnya pada seluruh anak asuhnya. “Hari ini Lampung masih
turun di beberapa nomor laga dan jurus. Saya berharap semua bisa tampil maksimal
dan menambah medali emas di sini,” kata Andi usai briefing dengan seluruh atlet
di Wisma Atlet Jakabaring. (don)
Comments