Winarti Pimpin Rakor dan Evaluasi Penilaian Kota Sehat

DL/29102019/Tuba

--- Rapat koordinasi dan evaluasi persiapan penilaian Kota sehat Adipura Kota Menggala Kabupaten Tulangbawang Tahun 2019 digelar di Lantai II Rupatama Kantor Bupati Tulangbawang, Kamis 17 Oktober 2019.

Adapun hal ini dilakukan oleh Bupati Tulangbawang Hj. Winarti SE MH, dalam rangka menjelang penilaian Adipura.

Bunda Winarti mengkoordinasikan seluruh potensi, dimana Tulangbawang menargetkan bisa mendapat penghargaan sebagai bonus  keberhasilan dalam menjaga lingkungan dan menjaga kebersihan lingkungan.

"Kita eksekusi semua hasil rapat, tidak hanya titik pantau, tapi Kebersihan Kota Menggala, sore atau malam nanti saya akan keliling melihat hasil kerja kita," ujar Bunda Winarti.

Disebutkan beberapa tempat menjadi perhatiam serius orang nomor satu di Kabupaten berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur, diantaranya komplek perumahan Tiuh Tohow, komplek Taman Makam Pahlawan, Terminal Menggala, Pasar Menggala, Lingkungan Menggala Kota dan komplek Perkantoran Pemda.

"Semua Kantor sudah ada Tempat Pembuangan Sampah (TPS) permanen atau belum? , sebab harus ada itu sebagai salah satu media penampungan sampah, ini adalah tanggungjawab SKPD," tanya Bupati Winarti mengarahkan.

"Semua SKPD harus bergerak, segera perbaiki bila ada yang belum selesai atau rusak, ini menjadi tugas semua untuk menjaga lingkungan, jangan ada pembakaran sampah, juga kebakaran lingkungan," imbuh Bunda Winarti berpesan.

Sementara seorang warga, Fahrudin berharap Kota Menggala sebagai Ibu Kota Kabupaten Tulangbawang, tentunya harus bersih dan terang.

"Hanya dua hal yang utama di Menggala, Menggala bersih dan Menggala terang, karena dari situ awal dari bisa terciptanya generasi yang cerdas berkualitas," ujarnya ketika ditemui disekitar Kantor Bupati Tulangbawang. (her)