Roadshow ke Cabor, Amalsyah Tinjau Latihan Atlet Senam Rytmik

DL/Bandarlampung/17032023

----- Sebagai langkah awal bekerja di Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Lampung, Ketua Harian, Brigjen TNI (Purn) Amalsyah Tarmizi, meninjau cabang olahraga senam Rythmik yang sedang melakukan latihan, Jumat 17 Maret 2023.

Setelah menghadiri Upacara HUT Provinsi Lampung, Amalsyah meninjau latihan atlet senam sekaligus berdialog dengan pelatih di Sanggar Senam Gedung Idola Provinsi Lampung. Ini dalam rangka Roadshow ke cabang olahraga.

Amalsyah menyaksikan atlet peraih medali emas Lampung PON Papua, Sutjiati Kelanaritma Narendra dan lain-lain yang tengah melakukan latihan dalam persiapan menghadapi beberapa even baik tingkat nasional dan internasional.

Pada kesempatan tersebut, Amalsyah mengatakan, untuk bisa meraih prestasti tinggi harus dengan usaha yang keras dan tanpa mengenal lelah. Tetap semangat dalam berlatih mengingat daerah lain juga sedang mempersiapkan para atlet-atletnya untuk menuju PON XXI/2024 Sumatera Utara - Aceh.

KONI Lampung sangat berharap prestasi maksimal atlet-atlet senam untuk turut mempertahankan 10 besar. Begitu juga dengan prestasi cabor lainnya. Karena caborlah yang berperan penting, sementara KONI adalah pendukung.

"Yang perlu kita waspadai adalah babak kualifikasi menuju PON. Keberhasilan di Pra-PON menjadi ukuran kita di PON 2024 mendatang. Berlatih dengan disiplin dan giat, akan mendapatkan hasil yang bagus," kata Amalsyah.

Lebih lanjut dia menambahkan, untuk bisa meraih mimpi tampil di olympiade, maka kita harus berlatih intensif dengan berlatih lebih dari 10.000 jam. Setidaknya sehari minimal 8 jam  masa latihan, dengan rincian 3 kali dalam satu hari.

Tahun ini tim senam Rhytmik Lampung sudah memiliki beberapa agenda diantaranya mengikuti Kejuaraan Asia di Manila Philipina antara bulan Mei-Juni 2023. Kejuaraan tersebut juga sebagai salah satu jalan menuju Olympiade, selain itu tim senam juga akan menggelar trainning Camp di Bulgaria.

"Ada satu pesan dari para pelatih senam, agar kita mengambil atau bisa menggelar kejuaraan nasional seperti Gubernur Open. Itu sangat penting untuk perkembangan senam kita. Lampung adalah 5 besar nasional, bersama DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur dan Jawa Tengah," ungkap Amalsyah. (ril)