Binaragawan Lampung Juara Dua Kejuaraan Nasional di Solo


DL/Solo/15032023

---- I Wayan Sopianto, Binaragawan Lampung akhirnya keluar sebagai runner up pada kejuaraan nasional (Kejurnas) terbuka di Solo Jawa Tengah, 11-12 Maret 2023 yang berlangsung di  Tirtonadi Convention Hall Solo.

Wayan yang turun di kelas 85+ Kg, mampu bersaing ketat dengan binaragawan Jawa Tengah, Eko Hercules dalam beberapa kali melakukan kontes dan pose berbagai gaya.

Juara tiga di kelas ini Aditya Ardiansyah juga dari Blora Jawa Tengah, Juara 4 Calvino Kester dan Juara 5 Andreas Aldi.

Dengan capaian ini Wayan mengaku sangat puas. ”Puji Tuhan, saya sangat puas dengan hasil ini, dan semoga ini menjadi bahan evaluasi saya untuk menuju ke Pra PON nanti. Sebab dibeberapa kejuaraan nasional terbuka ini bukanlah target utama saya, namun target utama adalah PON Sumut-Aceh,” katanya kedapa media ini, Senin 13 Maret 2023.

Sebelum ikut dalam Pra PON nanti di Jakarta, Wayan mengaku akan terus berlatih yang keras agar bisa lolos ke PON. “Salah satunya adalah dengan mengikuti kejuaraan-kejuaraan terbuka seperti ini. Karena tanggal 19 Maret juga ada kejuaraan terbuka di Pasuruan, Jawa Timur. Namun saya lihat situasi dan kondisinya lah,” tambahnya.

Seperti diketahui Binaraga yang kembali dipertandingkan di PON 2024 nanti juga penuh dengan tantangan, karena kekuatan yang sangat merata di Indonesia, termasuk di kelas-kelas 80 keatas.

Ketua Pengprov Persatuan Binaraga dan Fitnes Indonesia (PBFI) Lampung, Jose Sarmento Piedade menegaskan bahwa Lampung sangat konsenterasi untuk menyiapkan atlet ke Pra PON dan mengharapkan bisa meloloskan lebih dari satu atlet ke PON.

“Kami kan cabang olahraga baru di KONI Lampung. Dan ini juga merupakan perjuangan berat, karena PON nanti akan sangat ketat sekali dalam persyaratan, terutama menyangkut doping. Maka kami tekankan kepada seluruh binaragawan Lampung untuk berhati-hati. Berlatih dengan sekuat tenaga,” katanya.

Memang untuk mempersiapkan diri selain para atlet harus rutin berlatih di Gym atau di rumah masing-masing, juga terus menjaga pola makannya.

Memang tidak semua atlet bisa berkesempatan mengikuti semua kejuaraan yang digelar di Indonesia, selain biayanya mahal, juga saat ini sedang menjaga penampilan agar pada saat PON di Sumut – Aceh nanti bisa jauh lebih fokus.

Binaraga salah satu cabang olahraga yang akan digelar di Provinsi Aceh pada PON XXI tahun 2024 nanti. (tim)